Sabtu, 12 Januari 2019

Kemanapun Kau Pergi Takdir Allah yang Membawa Kau Kembali Part 3

Bismillah
Lanjutan postingan sebelumnya..
Menyinggung soal STR, dalam dunia kesehatan, untuk bisa dikatakan seseorang tersebut berkompeten, salah satunya sudah memiliki STR.. Mungkin kalau guru namanya SERDIK.
Nah Qadarullah, memang STR ini memerlukan proses yang tidak sebentar.
Ada yang melalui tahap UKOM terlebih dahulu, ada yang tidak.
Untuk tahun ini Poltekkes Bandung alhamdulillah tidak melalui UKOM xD
(segala sesuatu harus disyukuri ya kan sisters)
riska typical orang yang tidak menuntut banyak.
Jika proses nya lama, apa boleh buat?
Jika selama ini STR dijadikan alasan untuk orang-orang yang belum bekerja,
riska selalu berpikir bahwa segala sesuatu nya sudah diatur oleh Allah,
tenang aza.. Selagi Allah tetap yang menjadi harapan, insyaaAllah selalu ada jalan.

Memang saat itu ada pernyataan yang membuat riska putus harapan untuk mendaftar CPNS,
yakni mengenai STR bahwa angkatan riska belum bisa mengikuti tes tersebut tahun ini
karena belum ada STR.
padahal sebelumnya riska sudah persiapan untuk mengikuti tes tersebut..
jadi hati-hatilah dengan ucapan yang dapat menghilangkan harapan seseorang yaa sisters

Nah persiapan nya memang apa aza?
Silahkan di save mudah-mudahan bisa membantu bagi yang membutuhkan


Itu persyaratan yang harus dibawa untuk membuat SKCK.
Biasanya untuk pembuatan SKCK yang ditujukan untuk pemberkasan CPNS,
dibuat di polres setempat.
Nah untuk sampai kesana, perlu dibuat terlebih dahulu surat rujukan dari polsek dengan membawa pesyaratan di atas yang berwarna kuning (tanpa membayar) untuk membuat surat rujukan.
Setelah dapat surat rujukannya, langsung dibawa beserta persyaratan yang sama ditambah uang 30rb..
(Itu harga untuk tahun 2018, riska belum tahu apa nanti akan berubah atau tidak harganya)
jadi persyaratan nya buat dua rangkap yaa.. untuk polsek dan polres
DITAMBAH PULPEN..
usahakan bawa pulpen setiap kali mau membuat pemberkasan yah sisters
karena diperlukan untuk mengisi form-form yang dibutuhkan untuk pembuatan SKCK..
kalau riska ada tambahan foto 4 x 6 (3 lembar) dan uang 10rb (untuk pembuatan sidik jari)

Setelah jadi SKCK, jangan lupa untuk dilegalisir yaaa..
(Saran : datang sepagi mungkin, agar prosesnya lebih kondusif dan nyaman)


AK-1 (Kartu Kuning)
Walau namanya kartu kuning, tapi tetep kartu riska warnanya putih ๐Ÿ˜‚
#apasih haha
yang kedua adalah kartu kuning..
Dibuatnya di disnaker setempat.. 
prosesnya cepat dan sederhana alhamdulillah...
ini tidak dipungut biaya kalau tidak salah..
ohiya jangan lupa bawa pulpen..
Kalau ini datang agak siangpun tidak apa-apa karna prosesnya cepat.
sekali lagi kalau sudah jadi jangan lupa fotocopy legalisir.


Cukup dua itu saja..
Untuk surat keterangan sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba dibuat setelah dinyatakan lulus tahap akhir CPNS. Biasanya masuk pada tahap pemberkasan

Tahap kedua setelah tes SKD, yakni tes SKB
tes SKB adalah tes "Seleksi Kompetensi Bidang"
tes inilah yang menentukan anda lulus atau tidak,
karena 60% nilai diambil dari tes ini..
Beberapa kasus seseorang dengan skor SKD tinggi, kemudian skor SKB nya tersusul oleh rival, sehingga pengumuman akhirnya, rival yang lolos.
Qadarullah..
Semuanya memang tidak bisa diprediksi..
Semuanya sesuai dengan kehendak Allah Subahanahu Wa Ta'ala..
Jadi tenang aza ya.. gausah mikirin hasilnya yang penting maksimalkan saja usaha dan do'anya..

Tes SKB ini beda2 sisters
tergantung instansi yang dipilih..
Qadarullah pemprov jabar hanya mengadakan tes CAT saja.
Ohiya materinya tentu berbeda dengan tes SKD..
Materi tes SKB ini, tentang materi sesuai formasi jabatan yang dipilih..
misal nutrisionis terampil, maka yang diujikan soal-soal mengenai kesehatan dan gizi..
mengapa riska katakan kesehatan dan gizi?
karena memang bukan hanya gizi soalnya :"D
ada tentang nawa cita, imunisasi, KB, BPJS, visi misi kemenkes, UU Kesehatan dan banyak lagi..
Berdo'a dan yakin,
insyaaAllah Allah kasih jalan..

Saran : minimal cari tahu siapa saja yang ikut tes, untuk saling bertukar informasi..
Biasanya kisi-kisi soal itu ada di instagram atau medsos lainnya..

selain tes CAT ada instansi lain yang mengadakan tes interview dan praktik kerja
masing-masing ada bobot penilaiannya..
karena pemprov jabar tidak mengadakan itu, jadi riska tidak bisa bercerita bagaimana sistemnya hehe


setelah dinyatakan lulus tes SKB,
sampailah pada tahap pemberkasan...
Untuk pembuatan surat-surat yang tadi riska sebutkan..
apa aza? beda-beda sih setiap RSUD, tapi riska post yang ada di RSUP RSHS aza ya
(untuk gambaran)


nah kebetulan di RSUP ini yang paling murah.
kekurangannya antriannya banyak sekali.
Kalau RSUD biasanya agak mahal tapi lebih cepat prosesnya..

semua ada pertimbangannya,
tapi pilihlah yang sesuai dengan keperluan dan kesanggupan anda

ohiya gambaran untuk tes rohani ngapain aza?
ini include FAQ yaa hehe
bismillah riska coba jawab disini
tes rohani itu kita masuk klinik psikiatri, disitu kita akan diarahkan untuk mengerjakan kurang lebih 567 soal (sekali lagi bawa pulpen yaa sisters)
banyak yaaaa..
iya memang tapi tenang aza
itu soal mengenai diri kita dan gapanjang-panjang amat kok..
intinya kerjakan dengan fokus, jujur dan apa adanya agar hasilnya sesuai valid dan tidak bias.

untuk SKBN (surat keterangan bebas narkoba)
sebetulnya teman-teman bisa buat di BNN terdekat
riska juga buat nya di BNN
keunggulannya : gratis (hanya membeli alatnya saja sendiri kurang lebih harganya 65rb-100rb), dan prosesnya cepat.

kekurangannya hanya mungkin saja ada beberapa yang dokter nya belum memiliki nip
tapi sekali lagi semuanya tergantung pada instansinya menganjurkan kalian untuk periksa dimana..
kalau pemprov jabar memberi dua pilihan antara RSUD/BNN.
karena riska penasaran BNN seperti apa, makanya riska pilih BNN.
(haha alesan)



Allah yang Maha membolak balikan hati
Hamba-Nya.
Sekuat apapun kita yakin pada pilihan kita, jika Allah punya kehendak lain,
Maka kita sebagai manusia hanya bisa berpasrah..
Yakin bahwa takdir Allah adalah yang terbaik..
Seperti kata kaka tingkat riska, ridholah dengan takdir yang telah Allah berikan..


Terus terang ini memang impian kedua orang tua riska..
Riska cukup senang ketika riska lihat raut wajah kebahagiaan ibu ayah..
Tapi percayalah kawan..
Riska seorang wanita..
Riska tidak tahu bahwa pada akhirnya riska akan berada disini, mengabdi pada negara..
Riska hanya sering berdo'a untuk ditempatkan ditempat kerja yang terbaik, dilingkungan yang baik, bersama orang-orang baik..
Dan inilah jawabannya...

Memang cukup ragu..
Tapi Bismillah....
Segala sesuatu atas izin Allah...
Riska hanya meminta do'a dari kawan-kawan semua untuk riska bisa memanfaatkan usia riska sebaik-baiknya..
 Menjadi sebaik-baik manusia..
Manusia yang bermanfaat,
Manusia yang senantiasa bersyukur..
Manusia yang yakin bahwa semua nya atas ridho Allah..


Allah berikan ini semua, tanda bahwa Allah mempercayai riska, bahwa riska mampu melewati ini semua..


Mohon do'anya teman-teman semua...
InsyaaAllah Allah akan senantiasa melindungi dan Allah senantiasa memberi kekuatan


Ikhlas, tawakal dan sabar itulah tugas kita sebagai manusia

Alhamdulillah Allah menjawab semuanya..
Kami (aku dan dila/SF) sudah berada dijalan yang telah Allah takdirkan..
SF sekarang bekerja di puskesmas sesuai dengan minat sebelumnya..


Alhamdulillah kami masih berkomunikasi baik, justru kami sering saling bantu membantu..
Karena satu lagi, kami yakin bahwa segala sesuatunya atas kehendak Allah, semuanya diawali dengan bismillah, dijalani dengan tawakkal, diakhiri dengan ikhlas

Mudah-mudahan bisa diambil pelajaran dan hikmahnya..
Untuk yang belum lulus CPNS, jangan berkecil hati dan sedih,
Jalan rezeki masing-masing orang itu berbeda-beda..
Ada yang Allah takdirkan untuk mengabdi pada negara, ada yang Allah takdirkan untuk menjadi seorang pembisnis, ada yang Allah takdirkan untuk menjadi pengusaha, dan banyak lagi..
Jangan sempitkan jalan rezeki hanya melalui akal dan pikiran saja tapi sekali lagi segala sesuatunya atas kehendak Allah Subhanahu Wa Ta'ala..

Teruslah bersyukur...
Teruslah menjadi sebenar-benarnya hamba Allah
Yakni manusia yang senantiasa ridho atas segala takdir yang Allah berikan..

Terus kejar mimpi anda..
Bukan sekedar untuk dunia, tapi untuk akhirat...

Wassalamu'alaykum warrahmatullahi wabarakatuh

#CATATAN UNTUK DIRI SENDIRI#

-THE END-


Jumat, 11 Januari 2019

Kemanapun Kau Pergi Takdir Allah yang Membawa Kau Kembali Part 2


Bismillah..

Berbicara tentang takdir, tentu setiap orang memiliki jalan cerita nya masing-masing..
 Kita sudah ketahui bahwa semua takdir manusia baik itu rezeki, jodoh, maut, dan lainnya sudah Allah Subhanahu wa Ta'ala catat di Lauh Mahfudz.

Tapi setelah tahu itu, tentu tidak menjadikan diri kita tidak memiliki mimpi dan malas untuk berikhtiar dan berdo'a.
Teman-teman, riska adalah salah satu orang yang selalu yakin bahwa Allah tidak akan meninggalkan hamba-Nya yang senantiasa berdo'a dan berusaha,
Riska juga yakin bahwa Allah senantiasa mendengar do'a-do'a hamba-Nya.
Bukankah hari-hari kita akan senantiasa berwarna jika kita memiliki impian?
Bukankah kita akan merasa senang jika apa yang kita do'akan kemudian Allah kabulkan ketika kita sudah memaksimalkan ikhtiar?

Yah... itulah yang riska rasakan saat ini.
Banyak hal yang tidak riska duga, tapi begitu mudahnya Allah berikan ketika Allah sudah berkehendak..

Let's start this story...

Berawal dari pilihan setelah wisuda,
Setiap mahasiswa yang sudah mengakhiri masa perkuliahannya, pasti akan dihadapkan pada sebuah pilihan yakni :
Kuliah lagi, kerja, dan menikah.

Sebetulnya kalau ditanya dari SMA, riska ingin sekali jadi sarjana,
Tapi qadarullah, riska masuk kuliah diploma, jadi gelarnya ahli madya..
Alhamdulillah...
Walau belum sarjana riska tetap bersyukur karena setidaknya riska pernah merasakan kuliah..
Sisters, inilah cerita riska ketika muda๐Ÿ˜…

Namun seiring berjalannya waktu setelah riska wisuda ternyata keinginan riska tidak berubah..
Riska tetap ingin jadi sarjana
HAHA

Tapi riska putuskan setelah wisuda riska ingin bekerja dulu, alasannya sederhana, hanya riska dan Allah yang tahu hehe.

Darisinilah riska bersyukur sekali
Ternyata apa yang riska bayangkan itu tidak seindah nyatanya.
Note : Walau tidak indah harus tetap disyukuri ya sisters๐Ÿ˜†

Riska mulai tersadar..
Perasaan bersalah saat dulu masih kuliah mulai muncul, 
namanya juga anak kuliahan dengan polosnya dahulu riska sering bertanya kepada saudara riska, gimana sekarang udah kerja dimana?
Pertanyaan itu sering riska tanyakan sampai beliau itu bosan ditanya..
Beliau juga sempat bilang nanti juga ade ngerasain..
Jengjeng...
Itulah riska terkadang suka tidak sadar akan pertanyaan polos tanpa memikirkan perasaan beliau๐Ÿ˜ญ
Sampai akhirnya saat ini riska paham, pertanyaan itu terkadang menyakitkan sisters..

Jadi saat ini cobalah untuk berhati-hati dalam bertanya..
Bertanya boleh tapi jangan keseringan sampai membuat yang ditanyakan jenuh untuk menjawabnya..
Kalau belum ada berita, cukup diam dan tanyakan lah yang lain yang lebih bermanfaat.
Atau janganlah bertanya..
Gantilah obrolah jadi sebuah do'a.
Misal 

"Assalamu'alaykun warrahmatullahi wabarakatuh.. heyy fulanah.. shalihah, apa kabar? Anti kapan-kapan main kerumah ya"
"Fulanah heyy sukses terus yaa shalihah"
"Fulanah.. Alhamdulillah hari ini ana ada rezeki lebih. Anti udah makan? Kalau belum ayo ana yang traktir"

MasyaaAllah...
Enak kan dengernya
๐Ÿ˜…๐Ÿ˜…

Sebenernya masih banyak lagi hal-hal yang menyadarkan riska..
At least make me more thinking adult


Sampai akhirnya saat itu riska dikirim ayah info tentang CPNS.
(sebelum terselenggaranya asian games 2018)

"Apa sih CPNS?"

CPNS adalah singkatan dari "Calon Pegawai Negeri Sipil"
Nah sejarahnya panjang sisters, saat itu riska belum terlalu memahami tentang CPNS, tapi alhamdulillah, Allah beri riska jalan untuk memahaminya lewat buku tersebut.
Buku tersebut milik saudara riska yang sebelumnya riska ceritakan..
Jazakillah khayr ya gi!
Pardon me of my unrealize question :(
bukunya udah riska kembaliin, jadi riska gabisa ketikin penjelasannya secara detail
tapi singkatnya tes CPNS ini sudah diadakan kesekian kalinya dengan sistem yang terus berkembang,
Dahulu sekitar tahun 2014 tes nya masih memakai lembar jawaban, namun baru-baru ini sistem seleksi CPNS ini beralih menjadi sistem CAT..

Apa itu sistem CAT?


Eh salah


https://mamikos.com/info/tentang-seleksi-kompetensi-dasar-dengan-cat/

CAT itu singkatan dari Computer Assisted Test.
Tes berbasis komputer.
Jadi soal-soal yang disajikan ini ada dilaptop dan menjawabnya pun disana.
more practice,
keunggulan lainnya, tes CAT ini setelah kita selesai mengerjakan semua soal-soalnya, 
hasil skornya akan langsung keluar.
Ohiya setelah menyinggung tes CAT, kita coba bahas tahapan tes CPNS
yang pertama adalah tes SKD (Seleksi Kompetensi Dasar)
Tes SKD  ini terdiri dari 3 sub materi yakni
TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)
TIU (Tes Intelegensia Umum)
TKP (Tes Kompetensi Pribadi)
masing-masing memiliki passing grade, dimana dinyatakan lulus jika memenuhi PG.
Jika salah satu skornya tinggi, namun salah satunya ada yang tidak lulus, 
maka dinyatakan gugur tes SKD.
Namun qadarullah peraturan tersebut berubah untuk tahun ini.
mungkin teman-teman bisa surfing alasan mengapa regulasi tersebut berubah.
Intinya jika regulasi tersebut masih ditegakkan, maka akan banyak formasi yang kekosongan jabatan karena banyak yang gugur dikarenakan banyak peserta yang tidak memenuhi PG salah satunya banyak sekali peserta yang gugur karena tidak memenuhi skor PG TKP.

maka dibuatlah peraturan baru jika diformasi tersebut semua peserta tidak ada yang memenuhi PG, maka peraturan ke-2 adalah lulus dengan perangkingan dengan kode P2/L.
Namun jika ada salah satu peserta yang lulus PG dengan kode P1/L, padahal rival memiliki total skor yang lebih tinggi, namun tidak memenuhi PG salah satunya, tetap yang diambil untuk tes SKB hanya 1 orang, yakni yang lulus PG (P1/L).


Ini satu-satunya foto yang riska punya.
Yah tidak sempat foto-foto karena ketika memasuki ruangan, kalian akan langsung diarahkan untuk menyimpang barang (tas), pemeriksaan (untuk memastikan ada tidaknya barang yang tidak boleh dibawa kedalam ruangan), cek kartu peserta, pengarahan, dan tes.
Pengarahan adalah hal yang paling berkesan bagi riska.
Maklum sebelumnya belum pernah ikut beginian :")
Kalau bercerita pengalaman, sejujurnya riska bukanlah orang yang tepat..
Banyak yang jauh lebih banyak merasakan pahit manisnya mengikuti tes ini.
Hal yang paling membuat riska tersentuh adalah ketika riska melihat banyak ibu yang sedang hamil, yang sedang menyusui, mengikuti tes ini..
Apapun alasannya riska tidak habis pikir untuk ketangguhannya..
Betapa Allah Mahabaik pada riska, telah mengizinkan riska ikut tes ini diusia muda, 
Allah tidak akan membebani seorang hamba-Nya diluar kemampuannya..
Allah tahu bahwa riska memang butuh seorang teman untuk mengikuti tes ini,
maka Allah hadirkan riska seorang teman seperjuangan, rumahnya dekat dengan rumah riska 
(Satu kompleks margaasih hehe)
yes she is, i call her "SF"
Seseorang yang Allah kirimkan untuk riska kembali semangat mencoba ikut tes ini,
 di instansi ini tanpa memikirkan STR..
mungkin orang berkata bahwa kami ini rival, tapi tidak untuk kami.
riska yakin bahwa Allah yang sudah merencanakan ini semua,
siapapun yang terpilih insyaaAllah riska ikhlas...
yang jelas riska selalu berdo'a kepada Allah, untuk diberikan jalan terbaik untuk kami berdua,
agar tidak ada yang merasa kecewa pada akhirnya.
Ikhlas, tawakkal, dan sabar itulah kuncinya..

Berhubung sudah adzan ashar, 
insyaaAllah riska lanjut lagi diwaktu yang Allah ridhai yaa..
Mudah-mudahan bisa diambil pelajaran dan hikmahnya bahwa segala sesuatunya atas kehendak Allah Subhanahu Wa Ta'ala...